Alhamdulillah, kabar gembira bagi umat Islam khususnya di wilayah Kalimantan Barat. Kini telah hadir dan telah diluncurkan radio Islam dakwah ahlussunnah wal Jama'ah (aswaja) pertama di Provinsi Kalimantan Barat.
Atas izin Allah Subhanahuwata'ala, Alhamdulillah telah mengudara Radio Dakwah Al Hijrah 100.1 FM untuk wilayah Kubu Raya, Pontianak dan sekitarnya. Radio Dakwah Al Hijrah 100.1 FM Kubu Raya Pontianak dengan tagline "Inspirasi Keluarga Islami" siap menemani sahabat semuanya dengan sajian acara-acara Islami yang mendidik.
Adapun rogram-program unggulan Radio Dakwah Al Hijrah 100.1 FM Kubu Raya Pontianak antara lain:
- TAMAN SURGA: sebuah program kajian ringan yang membahas seputar sunnah-sunnah nabi dan akhlak nabi (setiap hari kecuali hari Jum'at dari jam 07.30-09.00 WITA),
- SALAM PAGI: sebuah program kirim-kirim salam & do'a sesama pendengar dan sahabat sambil merequest lagu-lagu nasyid pilihan (setiap hari kecuali hari Selasa & Jum'at dari jam 09.00-11.00 WITA),
- TAUSIYAH: kumpulan ceramah agama yang disampaikan oleh para Habaib dan Asatidz se-Indonesia (setiap hari kecuali hari Jum'at dari jam 06.00-07.00 & 12.00-13.00 WITA),
- KAMPOENG ARAB: Program sapa pendengar dengan saling mengirim salam dan do'a antar sahabat dan zona request lagu gambus, zafin, arabic, dan qasidah pilihan (setiap hari kecuali hari Jum'at dari jam 13.00-15.00 WITA),
- PESANTRENQU: program pengajian kitab ilmu agama yang disiarkan secara langsung bersama narasumber-narasumber pilihan dari dewan guru Ponpes Al Habib Sholeh bin Alwi Al Haddad (setiap hari Senin, Rabu, Kamis, Sabtu & Ahad dari jam 16.15-17.15 WITA).
Alamat Studio: Pondok Pesantren Al Habib Sholeh bin Alawi Al Haddad, Jl.Trans Kalimantan-Parit Masigi Sei Ambawang Kubu Raya Pontianak Kalimantan Barat.
Jangan lupa untuk disebarkan kepada yang lain. Rosululloh SAW bersabda yang artinya :"Sesiapa yang menunjukkan suatu kebaikan maka ia akan mendapatkan pahala yang sama dengan orang yang melakukannya." (HR. Imam Muslim).
Sumber: Ngaji Yuk!