Quantcast
Channel: Muslimedia News - Media Islam | Voice of Muslim
Viewing all articles
Browse latest Browse all 6981

Novel Bamukmin Menyerahkan Diri ke Polisi

$
0
0
Jakarta, Muslimedianews.com~ Novel Bamukmin, salah satu petinggi Front Pembela Islam yang sempat buron, akhirnya menyerahkan diri. Dia menyerahkan diri, Rabu, 8 Oktober 2014, ke Polda Metro Jaya.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto mengkonfirmasikan hal tersebut. "Iya dia menyerahkan diri," kata dia (8/10/2014) sebagaimana diberitakan Tempo.

Menurut dia, saat ini Sekretaris DPD FPI tersebut sedang menjalani pemeriksaan di Subdit Keamanan Negara Polda Metro Jaya. "Sekarang sedang diperiksa," ujarnya.

Selasa (7/10/2014) lalu, polisi telah menyebarkan pemberitahuan daftar pencarian orang atas Novel Bamukmin. Novel dianggap bertanggung jawab terhadap aksi anarkis yang terjadi di gedung DPRD DKI pada Jumat, 3 Oktober 2014. Dia adalah salah satu koordinator lapangan dan orang yang menandatangani surat pemberitahuan aksi.

Novel telah ditetapkan menjadi tersangka bersama 21 orang massa FPI lainnya. Namun, dia belum ditahan. Rikwanto mengatakan pihaknya sempat meminta agar Novel menyerahkan diri. "Kami tunggu itikad baik dia," ujarnya.

Sumber Tempo

Viewing all articles
Browse latest Browse all 6981

Trending Articles